Senin, 06 Agustus 2012

Cinta Sejati Bukan Mencari Kesempurnaan Tetapi Mengubah Yang Ada Menjadi Sempurna


Assalamu'alaikum warahmatullaah wabarakaatuh. 
Bismillaahirrahmaanirrahiim
 
Seorang pemuda pernah bertanya
pada seorang guru yg bijak,
katanya : aku suka sama seorang
cewek, tapi kok ga yakin ya pak,
apa dia itu benar2 sempurna buat
aku, apa dia benar2 sayang aku, apa
dia benar2 bisa buat aku senang....

Karena selama ini yg aku temui
cuma senang di depan saja, lama2 yg
ada cuma keributan dan cekcok ga
ada habisnya...

Si guru yg bijak hanya tersenyum,
lalu ia menjawab : " Sebelum saya
memberikan pendapat, saya cuma
bisa bilang, bahwa di balik
ketampanan kamu, semua pendidikan
yg kamu peroleh, kekayaan yg telah
kamu kumpulkan selama kamu
bekerja, kamu tidak pernah akan
menjadi sempurna...

...Begitu juga dgn gadis yg kamu
sukai, dia juga tidak akan pernah
bisa menjadi wanita sempurna. Tapi
yang harus kamu temukan adalah
apakah kekurangan kalian bisa
disempurnakan bila kalian bersatu...

... Semua orang merasakan
kepahitan dlm hubungan, keributan,
pertentangan & menyadari bahwa
tidak akan pernah ada dua manusia
yg memiliki kesamaan dlm segala
sesuatunya. Tapi perbedaan itulah
yg seharusnya menyatukan manusia.

Perasaan menghargai serta
mencintai semua kejelekan dan
kekurangan pasangan itu adalah
cinta sejati....

karena cinta sejati
berarti mencintai seseorang
melebihi kita mencintai diri sendiri...

...dan jika kita menyadari hal
tersebut, semua kejelekan yg ada,
semua hal2 yg menyakitkan hati dan
semua ketidaknyamanan yg engkau
rasakan adalah hartamu yg tak
ternilai harganya....

karena kamu
telah menemukan seseorang yg mau
menerima mu apa adanya,
kekurangan serta keburukan2mu..
seperti kamu pun mencintai semua
kekurangan yg ada padanya..

wallahu a'lam bish-shawab

By : Mencari Rezky

Tidak ada komentar:

Posting Komentar